Enter your keyword

post

Erase Meanness | 2017

Erase Meanness | 2017

Sebagai Compassionate School Lazuardi memiliki acara tahunan Erase Meanness yang melibatkan seluruh siswa yakni gerakan menghapus perilaku buruk dan menggantinya dengan kebaikan. Kegiatan ini dilaksanakan bertepatan dengan  peringatan Worldwide Erase Meanness yang jatuh pada tanggal 25 September 2017. Gerakan ini sekaligus menjadi kontribusi Lazuardi untuk mendukung Global Awareness karena Lazuardi telah terdaftar sebagai anggota dalam komunitas resmi erase meanness yang merupakan komunitas global. Kegiatan ini akan diselenggarakan oleh siswa SMP dan kemudian diperingati oleh seluruh siswa Lazuardi.

Menariknya, seluruh kegiatan ini diintegerasikan kedalam kurikulum sekolah yaitu kurikulum Cambridge tepatnya dalam pelajaran Bahasa Inggris. Setelah diberikan materi tentang Erase Meanness dari website resmi www.ereasemeanness.org maka siswa akan membuat kegiatan sesuai dengan topik pelajaran mereka masing-masing. Siswa kelas 7 akan membuat poster yang memotivasi perbuatan baik, menentang perilaku buruk seperti bullying dan mengkampanyekannya di hadapan adik-adik SD Lazuardi sementara kelas 8 akan menyampaikan pendapat di dalam forum Community Talk yang akan dihadiri oleh beberapa narasumber yang akan berbicara sesuai topik yang dipilih yaitu Bullying.

Puncak acara hari itu adalah penandatanganan petisi atau yang disebut dengan Pledge Day oleh seluruh civitas academica Lazuardi Global Islamic School dan penyerahan gelang Erase Meanness yang dibeli resmi dari www.erasemeanness.com sebagai bukti keikutsertaan Lazuardi dalam gerakan menghapus keburukan ini.

Bersama surat ini kami mengundang teman-teman media untuk dapat hadir dan meliput acara ini untuk berkontribusi dalam perkembangan dunia pendidikan di Indonesia. Mohon konfirmasi melalui WhatsApp 087876219296 (Ibu Mutia). Press Release disediakan.

 

Hormat Kami,

(Mutia Shahab, S.Hum)
Corporate Relation